Kumpulan Contoh Soal dan Pembahasan TWK SKD CPNS - Bagian 146

Berikut ini kumpulan contoh soal dan pembahasan TWK SKD CPNS - bagian 146. Semangat belajar!

  1. Pancasila sebagai ideologi terbuka mengandung tiga nilai fleksibilitas, salah satunya adalah memiliki nilai dasar. Yang menjadi nilai dasar Pancasila adalah ...
    1. UUD 1945
    2. Peraturan presiden
    3. Ketetapan MPR
    4. Peraturan pemerintah
    5. Kebudayaan
    Jawaban : e

    Pancasila sebagai ideologi terbuka mengandung tiga nilai fleksibilitas, yaitu nilai dasar, nilai instrumen, dan nilai praktis. Kebudayaan menjadi nilai dasar Pancasila sebab dibentuknya Pancasila berdasarkan atas nilai budaya Indonesia itu sendiri. 

    Diskusi

  2. Nilai-nilai dalam Pancasila merupakan filsafat bangsa Indonesia adalah ...
    1. Menjadikannya jati diri bangsa sebagai sumber nilai dan norma yang berlaku di masyarakat.
    2. Pandangan hidup disertai dengan cara-cara yang digunakan untuk mendapat tujuan yang diidamidamkan.
    3. Dasar/pedoman untuk menyelenggarakan negara.
    4. Untuk menyatukan seluruh rakyat Indonesia tanpa membeda-bedakan.
    5. Merupakan bagian perjalanan negara Indonesia.
    Jawaban : a

    Pancasila merupakan filsafat bangsa yang timbul dari hasil pemikiran dan penilaian khusus sehingga dijadikan sumber nilai yang berlaku di masyarakat serta perwujudannya sesuai dengan hati nurani bangsa. 

    Diskusi

  3. Pancasila sebagai ideologi bersifat dinamis dan terbuka mengandung makna bahwa ...
    1. Pancasila dalam penerapan kehidupan sehari-hari berjalan lurus tanpa adanya perubahan.
    2. Pancasila terbuka dengan ideologi lain yang ada.
    3. Pengaruh ideologi lain saling melengkapi dengan Pancasila.
    4. Pancasila dapat digunakan sesuai dengan perkembangan zaman tanpa mengubah nilai dasar yang terkandung di dalam nya.
    5. Pancasila tidak berpihak kepada suatu golongan tertentu.
    Jawaban : d

    Sifat Pancasila yang dinamis dan terbuka, yaitu dapat disesuaikan dengan perkembangan zaman tanpa mengubah nilai dasarnya. 

    Diskusi

  4. Indonesia menganut sistem kedaulatan rakyat tapi juga mengakui kedaulatan lain, salah satunya adalah kedaulatan Negara. Pengakuan tentang kedaulatan Negara terdapat pada ...
    1. Pancasila sila ketiga
    2. Pancasila sila keempat
    3. Pancasila sila keempat
    4. Pembukaan UUD 1945 alinea 1
    5. Pembukaan UUD 1945 alinea 4.
    Jawaban : e

    Pengakuan kedaulatan negara tercermin pada Pembukaan UUD 1945 alinea keempat yang berbunyi: " ...Negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia." 

    Diskusi

  5. Mengembangkan rasa cinta tanah air dan rela berkorban untuk bangsa adalah salah satu pengamalan sila ...
    1. Ketuhanan Yang Maha Esa
    2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
    3. Persatuan Indonesia
    4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
    5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
    Jawaban : c

    Persatuan bangsa mengandung arti bahwa seluruh warga negara Indonesia bersatu untuk mendapatkan kehidupan yang layak sehingga kesejahteraan dapat tewujud. 

    Diskusi


  6. Sistem Kedaulatan rakyat yang digunakan oleh Indonesia terdapat pada ...
    1. Pembukaan UUD 1945 alinea 1
    2. Pembukaan UUD 1945 alinea 3
    3. UUD 1945 pasal 1 ayat 2
    4. Pancasila sila ketiga
    5. Pancasila sila kedua.
    Jawaban : c

    Pada pasal 1 ayat 2 dijelaskan bahwa kedaulatan berada di tangan rakyat dan dilaksanakan menurut undang-undang dasar. 

    Diskusi

  7. Dalam perjalanan Negara Indonesia dikenal adanya Partai Komunis Indonesia. PKI ini ditumpas karena dianggap tidak sesuai dengan kepribadian bangsa. Prinsip utama komunisme adalah ...
    1. Semua orang diberikan kesempatan yang sama untuk mengembangkan hal-hal yang dimilikinya.
    2. Materialisme yang menyangkal adanya jiwa rohani dan Tuhan sehingga menindas kebebasan pribadi dan agama.
    3. Adanya kerjasama untuk mencapai satu tujuan tertentu.
    4. Mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi rakyat yang didasari rasa cinta tanah air.
    5. Mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi rakyat yang didasari rasa cinta tanah air.
    Jawaban : b

    Pada ideologi Komunisme hak pribadi perseorangan tidak diakui, lebih mengutamakan kebersamaan dan menyangkal adanya Tuhan. 

    Diskusi

  8. Nilai dasar ideologi bersumber dari pengalaman masa lalu merupakan pengertian dimensi ideologi, yaitu ...
    1. Realita
    2. ldealisme
    3. Fleksibilitas
    4. Pengembangan
    5. Monoisme
    Jawaban : a

    Dimensi realita ideologi adalah nilai dasar yang terkandung dalam ideologi secara riil berumber dari pengalaman masa lalu. 

    Diskusi

  9. Pada saat pembuatan calon dasar Negara, yang mengajukan usul selain Ir. Soekarno pada saat sidang BPUPKI adalah ...
    1. Moh. Hatta
    2. Ahmad Subardjo
    3. Moh.Yamin
    4. A.A Maramis
    5. Agus Salim
    Jawaban : c

    Moh. Yamin mengajukan usulan dasar negara secara tertulis terdiri atas: 

    1. Ketuhanan Yang Maha Esa
    2. Persatuan Indonesia 
    3. Rasa Kemanusiaan yang Adil dan Beradab 
    4. Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan 
    5. Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia 

    Diskusi

  10. Prinsip nasionalisme Indonesia yang berdasarkan Pancasila bersifat ...
    1. Tunggal tak terpisahkan
    2. Majemuk tunggal
    3. Terbuka
    4. Menyelaraskan
    5. Menyeimbangkan
    Jawaban : b

    Majemuk tunggal maksudnya adalah Indonesia merupakan negara yang memiliki berbagai perbedaan dalam segala hal. Namun, tetap disatukan dalam suatu kedaulatan yang bersifat tunggal yang berasaskan Bhinneka Tunggal lka. 

    Diskusi

Demikian kumpulan contoh soal dan pembahasan TWK SKD bagian 146. Silahkan pelajari soal-soal bagian lainnya ya.

Jika ada soal yang masih belum kamu mengerti, silahkan pelajari lagi materi terkait di aplikasi ini ya. Atau bagikan artikel ini ke teman-teman kamu, biar kita bisa belajar bareng.

Materi TWK
Materi TIU
Materi TKP











Dukung kami :)

Buy me a coffeeBuy me a coffee

Baruuu, yuk diskusi soal bareng2 di Forum Belajarbro