Berikut ini kumpulan contoh soal dan pembahasan TWK SKD CPNS - bagian 70. Semangat belajar!
-
Kalimat di bawah ini yang menggunakan tanda hubung (-) sesuai dengan EYD adalah:
- Saat aku jalan-jalan ke pameran lukisan yang ke 3 kalinya di TIM, aku melihat beranekaragam lukisan hasil tangan dingin para seniman lukis se Indonesia.
- Saat aku jalan-jalan ke-pameran lukisan yang ke-3 kalinya di TIM, aku melihat beraneka ragam lukisan hasil tangan dingin para seniman lukis se Indonesia.
- Saat aku jalan jalan ke pameran lukisan yang ke-3 kalinya di TIM, aku melihat beranekaragam lukisan hasil tangan dingin para seniman lukis se-Indonesia.
- Saat aku jalan-jalan ke pameran lukisan yang ke-3 kalinya di TIM, aku melihat beranekaragam lukisan hasil tangan dingin para seniman lukis se-Indonesia.
- Saat aku jalan-jalan ke pameran lukisan yang ke-3 kalinya di TIM, aku melihat beraneka ragam lukisan hasil tangan dingin para seniman lukis se-Indonesia.
Jawaban : e- -
Deretan kata di bawah ini yang seluruhnya merupakan kata baku adalah:
- jadwal, karier, antri
- cabai, apotik, diskotik
- sutera, syahdu, ubah
- baut, insyaf, prangko
- stasiun, terminal, bis
Jawaban : c- -
Deretan kata di bawah ini yang seluruhnya merupakan kata tidak baku adalah:
- seksama, sekedar, lembab, nasehat
- lubang, film, jaman, ijazah
- eksktrim, kompleks, otomotif, telor
- metode, motivasi, aktifitas, analisis
- tenteram, sejahtra, kuitansi, tehnik
Jawaban : aSeharusnya saksama, sekadar, lembap, nasihat -
Pidato yang dikenal sebagai Lahirnya pancasila oleh Ir. Soekarno terjadi pada tanggal
- 1 Juni 1945
- 22 Juni 1945
- 1 Oktober 1945
- 10 Oktober 1945
- 20 Mei 1945
Jawaban : a- -
Hari Kesaktian Pancasila diperingati pada
- 1 Juni 1945
- 22 Juni 1945
- 1 Oktober 1945
- 10 Oktober 1945
- 20 Mei 1945
Jawaban : c- -
Pada tanggal 30 September 1965, adalah awal gerakan dari gerakan 30 September (G30/S PKI). Pemberontakan ini merupakan wujud usaha mengubah unsur Pancasila menjadi Ideologi
- Liberalis
- Sosialis
- Komunis
- Demokratis
- Monarki Konstitusi
Jawaban : c- -
Sidang BPUPKI yang pertama dilaksanakan pada
- 1 Maret ? 1 Juni 1945
- 29 Mei ? 22 Juni 1945
- 1 Juni ? 22 Juni 1945
- 7 Agustus ? 18 Agustus 1945
- 29 Mei ? 1 Juni 1945
Jawaban : e- -
Rumusan dasar negara yang dinamakan Pancasila yang kemudian dimaknai sebagai satu kesatuan dalam proses kelahiran falsafah negara adalah kecuali
- Konsep Ir.Soekarno yang dibacakan pada pidato tanggal 1 Juni 1945
- Rumusan oleh Panitia Sembilan dalam Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945
- Rumusan pada Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 yang disahkan oleh PPKI tanggal 18 Agustus 1945
- Konsep Ir.Soekarno yang dibacakan pada pidato dalam sidang BPUPKI ke II
- Konsep Ir.Soekarno yang dibacakan secara spontan dan disebut-sebut sebagai ?Lahirnya Pancasila?.
Jawaban : d- -
Pancasila yang kita gali dari bumi Indonesia sendiri merupakan
- Dasar Negara dan Pandangan hidup bangsa
- Jiwa dan kepribadian bangsa
- Tujuan yang akan dicapai oleh bangsa Indonesia
- Perjanjian luhur rakyat indonesia
- Semua jawaban benar
Jawaban : e- -
Sebagai suatu ideologi yang bersifat terbuka maka secara struktural Pancasila memiliki tiga dimensi yaitu dimensi idealis, dimensi fleksibilitas dan dimensi realitas. Maksud dari dimensi realitas adalah
- Bahwa nilai-nilai dasar ideologis tersebut mengandung idealisme, bukan angan angan yang memberi hambatan tentang masa depan yang lebih baik melalui perwujudan atau pengalamannya dalam praktek kehidupan bersama mereka sehari-hari dengan berbagai dimensinya
- Adalah suatu ideologi harus mampu mencerminkan kenyataan yang hidup dan berkembang dalam masyarakat. Nilai-nilai dasar yang terkandung dalam ideologi secara rill berakar dan hidup dalam masyarakat/bangsanya, terutama karena nilai-nilai dasar tersebut bersumber dari budaya dan pengalaman sejarahnya.
- Bahwa ideologi tersebut memiliki keluwesan yang memungkinkan merangsang pengembangan pemikiran-pemikiran baru yang relevan tentang dirinya, tanpa menghilangkan hakikat (jati diri) yang terkandung dalam nilai dasar.
- Nilai-nilai Pancasila dijabarkan sebagai nilai-nilai praktis
- Nilai-nilai Pancasila dijabarkan dalam suatu sistem norma dan mampu dijabarkan dalam aturan operasional
Jawaban : b-
Demikian kumpulan contoh soal dan pembahasan TWK SKD bagian 70. Silahkan pelajari soal-soal bagian lainnya ya.
Jika ada soal yang masih belum kamu mengerti, silahkan pelajari lagi materi terkait di aplikasi ini ya. Atau bagikan artikel ini ke teman-teman kamu, biar kita bisa belajar bareng.
Materi TWK
Materi TIU
Materi TKP
123456789101112131415161718192021222324252627282930313233343536373839404142434445464748495051525354555657585960616263646566676869707172737475767778798081828384858687888990919293949596979899100101102103104105106107108109110111112113114115116117118119120121122123124125126127128129130131132133134135136137138139140141142143144145146147148149150151152153154155156157158159160161162163164165166167168169170171172173174175176177178179180181182183184185186187188189190191192193194195196197198199200201202203204205206207208209210211212213214215216217218219220221222223224225226227228229230231232233234235236237238239240241242243244245246247248249250251252253254255256257